Tanda Handuk Harus Diganti
Tips & Trik

Terbukti: Cara Mencuci Handuk Agar Tidak Kasar!

Cara mencuci handuk dapat memengaruhi hasilnya. Biasanya, cara mencuci yang salah akan membuat handuk berbau atau bahkan kasar.

Handuk yang kasar membuat tidak nyaman saat digunakan, untuk itu ada beberapa hal yang harus diperhatikan saat proses pencuciannya.

Baca Juga: Cara Membersihkan Handuk Putih Dengan Lemon

Untuk itu, Home Loving mencoba mencuci handuk dengan menggunakan produk rumahan agar tidak kasar. Berikut langkah dan bahan yang harus disiapkan.

Bahan dan Alat yang Diperlukan Saat Mencuci Handuk

Cara Mencuci Handuk Agar Tidak Kasar
Cara Mencuci Handuk Agar Tidak Kasar, Foto: Unsplash, Rinku Shemar

Ada beberapa bahan dan alat yang harus disiapkan, seperti berikut ini:

  • Sabun cuci pakaian cair,
  • Cuka, dan
  • Ember.

1. Rendam Handuk di Ember

Langkah pertama yang harus dilakukan adalah merendam handuk di dalam ember yang berisi cukup air. Kemudian tambahkan deterjen cair secukupnya.

2. Tuangkan Sedikit Cuka

Setelahnya, tuangkan sedikit cuka ke dalam ember dan aduk hingga merata. Gunakan sarung tangan untuk mengaduknya, kemudian diamkan beberapa saat. Cuka akan membantu melembutkan handuk yang kasar.

3. Kucek Handuk

Setelah didiamkan sekitar lima menit, kucek handuk beberapa saat. Hindari menyikatnya karena akan membuat bulu handuk rontok. Jika kalian menggunakan mesin cuci, gunakan mode untuk mencuci handuk seperti biasanya.

4. Bilas

Kemudian, bilas handuk hingga bersih. Pastikan tidak ada sabun yang menempel lagi karena residu sabun yang tersisa bisa membuat handuk menjadi kasar.

5. Keringkan dan Jemur

Proses terakhir adalah mengeringkan dan menjemur handuk. Jika handuk berwarna putih, keringkan langsung di bawah sinar matahari, ini akan membuat handuk lebih putih.

Hasil

Setelah menggunakan metode ini, Home Loving mendapatkan hasil yang memuaskan, yakni handuk lebih halus daripada tidak menggunakan cuka pada proses perendamannya.

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *